www.warnariau.com
Hari Pertama jadi Pj Walikota Pekanbaru, Risnandar Ngopi Santai dengan Forkopimda Bahas Isu Strategis
Jumat, 24/05/2024 - 10:10:09 WIB



TERKAIT:
   
 

PEKANBARU - Pada hari pertama menjabat sebagai Penjabat (Pj) Walikota Pekanbaru, Risnandar Mahiwa langsung mengadakan pertemuan dengan Sekdako, Indra Pomi Nasution dan jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) melalui acara 'Ngopi Santai' di sebuah kafe, Kamis (23/5/2024).

"Pertemuan ini membahas isu-isu strategis. Pertemuan pertama pagi ini kami lakukan secara informal dan santai bersama Forkopimda," kata Risnandar dilansir pgi.

Risnandar menekankan pentingnya silaturahmi dan mendengarkan isu-isu strategis yang dihadapi Kota Pekanbaru.

Ia berharap sinergi antara Pemko Pekanbaru dan Forkopimda terus terjalin dengan baik untuk menjaga stabilitas kota.

Sebelumnya, Risnandar Mahiwa resmi menjalankan tugas sebagai Pj Walikota Pekanbaru mulai Kamis (23/5/2024). Risnandar dilantik Pj Gubernur Riau, SF Hariyanto di Gedung Daerah pada Rabu malam.

Risnandar mengajak seluruh masyarakat untuk bekerja sama dalam menyukseskan program-program pemerintah yang telah disepakati Pj Walikota sebelumnya bersama DPRD Pekanbaru.

"Saya percaya program yang sudah disepakati saat ini. Tentu, kami akan jalankan bersama," ujarnya.

Sebagai langkah awal, Risnandar segera bersinergi dengan Forkopimda dan berkoordinasi dengan seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD).

"Saya yakin program-program OPD sudah berjalan sebagaimana mestinya. Saya akan melihat program prioritas yang bakal dijalankan," ucap Risnandar.

Program-program prioritas yang ada tetap akan dilanjutkan sesuai arahan dari Pj Gubernur Riau.

Risnandar menegaskan komitmennya untuk melanjutkan program-program prioritas yang ada di Pemko Pekanbaru demi kemajuan dan stabilitas kota.(*)



 
Berita Lainnya :
  • Hari Pertama jadi Pj Walikota Pekanbaru, Risnandar Ngopi Santai dengan Forkopimda Bahas Isu Strategis
  •  
    Komentar Anda :

     
    BERITA TERPOPULER
    1 Target PKS Kampar 2024: Menang Pileg, Kuasai Parlemen, Tamaruddin Bupati
    2 Empat Bupati dan Walikota Pekanbaru Tak Terlihat di Rakor Karhutla Riau
    3 Gubri Open House Idul Fitri hingga Tiga Hari, Seluruh Warga Diundang
    4 Catat! ASN Pemprov Riau harus Masuk Kerja Tanggal 10 Juni Siap-siap Disanksi
    5 Inilah Deretan Acara Pelantikan Gubernur dan Wagub Riau Besok Mulai di Jakarta hingga Pekanbaru
    6 Gubri Lepas 700 Santri ke Pesantren Al Fatah Magetan
    7 ASN Pemprov Riau Wajib Masuk 10 Juni, yang Tambah Libur Dikenakan Sanksi
    8 Aduh! Program Walikota Pekanbaru di Nilai Gagal
    9 Hore! Mulai 1 April Pengurusan e-KTP Bisa Dilakukan Diluar Domisili
    10 Panglima TNI: Kalau Mau Pakai Jilbab Pindah ke Aceh
    Follow:
    Pemprov Riau | Pemko Pekanbaru | Pemkab Siak | Pemkab Inhu | Pemkab Rohil | Pemkab Kampar
    Redaksi Disclaimer Pedoman Media Siber Tentang Kami Info Iklan
    © 2016 Warna Riau | Inspirasi Baru Berita Riau, All Rights Reserved